SEPUTARINDO--Kapolsek Ganra Polres Soppeng Ipda A. Ahmad Rahmansa San S.Sos kembali melaksanakan Safari Jum'at di wilayah Kec. Ganra Kab. Soppeng, Jumat 09 April 2021.
Kegiatan safari Jum'at kali ini dilaksanakan di Masjid Al - Ikhlas Lanace Dusun Belo Desa Belo Kec. Ganra Kab. Soppeng.
Dalam kesempatannya Ipda Andi Ahmad Rahmansa san memperkenalkan diri selaku pejabat yang baru dilantik sebagai Kapolsek Ganra pada awal maret lalu.
Selain memperkenalkan sebagai pejabat baru Kapolsek Ganra, dirinya juga memberikan Imbauan kepada seluruh jamaah yang hadir agar terus meningkatkan sinergi bersama Kepolisian khususnya Polsek Ganra dalam menjaga Kamtibmas di wilayah Kec. Ganra mengingat jumlah personil Polsek yang sangat terbatas.
Terkait Covid - 19, dirinya juga berharap agar masyarakat selalu mempedomani Protokol kesehatan guna mencegah claster baru penyebaran Covid - 19 serta Bijak dalam bermedia sosial dengan tidak mempercayai hoax atau berita bohong.
WANDI IWO