--> -->
SEPUTARINDO | AKTUAL DAN TERPERCAYA

SEPUTARINDO | AKTUAL DAN TERPERCAYA

  • Jelajahi

    Copyright © SEPUTARINDO | AKTUAL DAN TERPERCAYA
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Menu Bawah

    Labkesda Palopo Dan Luwu Utara Belajar Akreditasi di Soppeng

    Seputarindo
    Minggu, 07 Maret 2021, 06:15 WIB Last Updated 2021-03-06T23:15:27Z

    SEPUTARINDO--Soppeng - Labkesda Soppeng berhasil dalam pelayanan pasien Covid-19, juga ditunjang telah meraih predikat Akreditasi Penuh oleh KALK (Komite Akreditasi Laboratorium Kesehatan) Kemenkes RI. Atas pencapaian keberhasilan tersebut Labkesda Soppeng hari ini mendapatkan kunjungan labkesda kota palopo dan kab. luwu utara, Sabtu 6 Maret 2021.

    Kunjungan tim Labkesda kota palopo dan tim labkesda kab. luwu utara ini dalam rangka melakukan studi banding Akreditasi di Labkesda soppeng. Kedua labkesda tersebut akan mengikuti keberhasilan Labkesda soppeng, dalam mendapatkan akreditasi.

    Sariana Saad kepala labkesda Soppeng dalam penerimaan kedua tim labkesda tersebut mengatakan, "suatu kebanggaan bagi kami terpilihnya labkesda soppeng sebagai daerah yang dikunjungi untuk menimba ilmu untuk mendapatkan predikat Akreditasi penuh".terangnya


    Lanjut kata Sariana, labkesda Soppeng telah resmi mendapatkan KALK (Komite Akreditasi Laboratorium Kesehatan) Kemenkes RI, semoga dengan kunjungan kedua Labkesda kab/kota ini dapat menyusul jejak Labkesda Soppeng dalam mendapatkan akreditasi penuh, tuturnya

    Terpantau, rombongan tim dari kota palopo 16 orang dan tim kab. lutra 11 orang, dalam rombongan terlihat Kabid Yankes Dinkes kota Palopo Hj. Ratnasari, Kepala Labkesda Palopo Firda Jamil, adapun rombongan tim kab. lutra Titin Sumarni, staf Yankes Dinkes Lutra, dan Kepala Labkesda Diana Paslar.

    Setelah kegiatan di Labkesda Soppeng rombongan tim kab. Luwu utara Titin Sumarni, staf Yankes Dinkes Lutra bersama Kepala Labkesda Diana Paslar sangat mengapresiasi tim Labkesda Soppeng, menurutnya kami diterima dengan baik dan hangat, data pelengkap yang kami butuhkan untuk Akreditasi diberi sangat lengkap dan sangat memuaskan, kesan saya sangat memuaskan, paparnya

    Lanjut, Kedua tim studi banding ini terkesan dengan upaya dan usaha yang dilakukan labkesda Soppeng, kreatif dan inovatif, ramah dan pencapaian kinerjanya sangat memenuhi standar sebagai fungsi dan tujuan akreditasi, jelasnya

    Terahir, kedua tim kabupaten ini, berharap apa yang menjadi harapan Akreditasi di daerahnya dapat tercapai, dapat mengikuti jejak kabupaten Soppeng, harapnya

    Fatmawati tim labkesda soppeng menuturkan, Selain kunjungan ke labkesda rombongan juga menyempatkan menikmati suasana keindahan kota kalong di malam hari, dua tim kabupaten palopo dan luwu utara ini sangat terkesan dengan taman kalong yang berhiaskan kelelawar, juga sangat terkesan akan keindahan Masjid Raya Soppeng yang bertaburan lampu warna warni, pungkasnya

    WANDI IWO


    Komentar

    Tampilkan

    Berita Terkini

    WISATA BAHARI

    +